Konsep Money Management Forex Paling Sederhana

Berbicara tentang money managment berarti kita berbicara tentang uang, tentang bagaimana mengelola keuangan kita. Tetapi dalam trading forex, money management berarti bagaimana kita mengelola dana kita sehingga menghasilkan keuntungan semaksimal mungkin dan mencegah kerugian seminimal mungkin.

Mungkin banyak trader yang mengabaikan money management ini, sebenarnya mereka tahu jika hal ini penting tetapi keserakahan, ketidak disiplinan telah merasuki pikirannya, itulah sebabnya mereka berkali-kali terkena margin call (MC).

Konsep money management forex yang paling sederhana adalah dengan mengukur tingkat ketahanan akun kita, yaitu seberapa pips atau poin harga akan bergerak berlawanan dengan posisi kita sampai terkena margin call (MC), berikut sebagai contoh ilustrasi;

Anda memiliki equity sebesar $2000 dengan membuka order buy EUR/USD 1 lot standar (1 pips $10), maka ketahana akun anda adalah kurang lebih 200pips akan mengalami margin call jika harga berlawanan arah dengan order anda.

Dari contoh diatas kita bisa menerapkannya dalam money management akun kita dengan menentukan berapa besar tingkat ketahanan akun kita. Kami merekomendasikan agar menggunakan tingkat ketahanan diatas 500 pips.

  • Ketahanan 100 pips = Judi
  • Ketahanan 200 pips = Extrim
  • Ketahanan 300 Pips = Aman
  • ketahann >500 Pips = Super Aman

Perlu diperhatikan bahwa ketahanan tersebut bukan untuk setiap order anda, tetapi untuk akumulasi order anda, misalnya jika anda memiliki 3 posisi order maka jumlah lot dari ketiganya harus dijumlahkan.